Prinsip-prinsip dalam belajar
Prinsip-prinsip Belajar Prinsip belajar adalah landasan pemikiran dalam suatu proses belajar. Berikut macam-macam prinsip dari belajar: 1. Perhatian dan motivasi Perhatian mempunyai peranan yang penting dalam belajar. Perhatian terhadap pelajaran akan timbul pada siswa apabila bahan pelajaran sesuai dengan kebutuhannya. Apabila bahan pelajaran itu dirasakan sebagai sesuatu yang dibutuhkan, diperlukan untuk belajar lebih lanjut untuk membangkitkan rasa motivasi untuk belajar. Motivasi adalah tenaga yang mengarahkan aktivitas seseorang yang berkaitan erat dengan minat mereka. Motivasi dapat bersifat internal dan eksternal, dan juga dapat dibedakan atas motif intrinsik dan motif ekstrinsik. 2. Keaktifan Menurut teori kognitif, belajar menunjukkan adanya jiwa yang sangat aktif. Dalam setiap proses belajar, siswa selalu menampakkan keaktifan. Mulai dari kegiatan fisik seperti membaca, menulis, mendengarkan hingga kegiatan psikis seperti memecahkan masalah, menyimpulkan hasil pe...